Home / Radar Tni Dan Polri / Soal Pembakaran Rumah Wartawan Binaan TNI,Kadispenad Mendukung Kepolisian Untuk Bekerja Melakukan Penyelidikan

Soal Pembakaran Rumah Wartawan Binaan TNI,Kadispenad Mendukung Kepolisian Untuk Bekerja Melakukan Penyelidikan

Soal Pembakaran Rumah Wartawan Binaan TNI,Kadispenad Mendukung Kepolisian Untuk Bekerja Melakukan Penyelidikan

Radar Nusantara, Medan – Kasus pembakaran rumah seorang Wartawan binaan Kodim 0209/Labuhanbatu Korem 022/PT Kodam I/BB mendapat sorotan tajam dari jajaran TNI,khususnya TNI AD.

Terkait kasus tersebut Kepala Dinas Penerangan Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen TNI Kristomei Sianturi S.Sos., M.Si. (Han),menyampaikan turut prihatin atas musibah yang menimpa Junaidi rekan kita .

” Kita dukung pihak Kepolisian untuk bekerja melakukan penyelidikan guna mengungkap musibah yang menimpa Junaidi wartawan binaan Kodim 0209/Labuhanbatu,” ujar Jenderal bintang satu yang pernah menjabat sebagai Asops Kasdam I/BB,Kamis (21/03/2024).

Jenderal bintang satu yang pernah menjabat sebagai Danrindam Iskandar Muda ini juga meminta kepada rekan-rekan media agar terus mengangkat berita dan kawal sampai terungkap pelaku yang telah membakar rumah Junaidi.

“Angkat terus beritanya,kawal sampai terungkap siapa pelakunya,”tegas
Brigjen TNI Kristomei yang juga pernah menjabat sebagai Kapendam Jaya dan Paban IV/Opsdagri Sops TNI.

BACA JUGA : Arogansi, Ancaman dan Pemitingan Wartawan Oleh Ajudan Walikota Jakut Diduga Adanya Keterlibatan Ali Maulana Hakim

Diberitakan sebelumnya rumah seorang wartawan yang aktif mempublikasi kegiatan TNI,khususnya di Kodim 0209/LB Korem 022/Pantai Timur Kodam I/BB hingga saat ini pihak Kepolisian masih terus melakukan penyelidikan.

Informasi beredar ,diduga kasus pembakaran rumah tersebut terkait pemberitaan masalah peredaran narkoba di Kab Labuhanbatu,Provinsi Sumut.Dimana Juneidi aktif dan gencar memberitakan peredaran narkoba sehingga diduga ada para bandar dan pengedar yang resah sehingga rumah Junaedi dibakar.

Berdasarkan informasi bahwa kejadian
pembakaran rumah Juneidi Rabu 21 Maret 2023 pukul 01.30 dinihari di Lingkungan Talsim, Kel. Sirandorung, Kec. Rantau Utara, Kab. Labuhanbatu,Sumut.

Lanjut Baca Ke Halaman 2


Eksplorasi konten lain dari Radar Nusantara

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Halaman: 1 2

Tag:

2 Komentar

Tinggalkan Balasan

Iklan
Iklan

Eksplorasi konten lain dari Radar Nusantara

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca