Home / Radar Terkini / Mempertajam Langkah Perjuangan Pembentukan Kabupaten Cibaliung

Mempertajam Langkah Perjuangan Pembentukan Kabupaten Cibaliung

Mempertajam Langkah Perjuangan Pembentukan Kabupaten Cibaliung

Radar Nusantara, Pandeglang, – Badan Koordinasi Percepatan Kabupaten Cibaliung (BAKOR P2KC) melaksanakan konsolidasi untuk mempertajam langkah perjuangan untuk pemekaran Kabupaten Cibaliung di Restoran Jempol, Panimbang (Minggu, 30/6/2024).

“Konsolidasi ini sebagai rangkaian dari perjuangan BAKOR P2KC untuk terus memperjuangkan pemekaran Kabupaten Cibaliung. Setelah ini rencananya kami akan melakukan audiensi ke DPR RI Komisi II dan Kemendagri untuk mendorong agar moratorium Daerah Otonomi Baru dicabut dan mengawal berkas-berkas administrasi persyaratan pemekaran Kabupaten Cibaliung.” Ketua Umum H. Ali Balfas

BACA JUGA : SDN Pelamuan Meraih Juara dua Lomba Pantomin Tingkat provinsi Banten

“BAKOR P2KC tidak pernah berhenti untuk terus melakukan konsolidasi dalam rangka berdiskusi mencari solusi untuk segera dimekarkan cibaliung menjadi sebuah kabupaten. Kami juga akan membangun komunikasi dengan Forum Komunikasi Nasional Daerah Otonomi Baru (FORKOMNAS DOB) untuk bersama-sama mendorong pemerintah untuk segera mencabut moratorium DOB. Karena kebutuhan pemekaran kabupaten ini sifatnya sangat mendesak dan dibutuhkan oleh masyarakat cibaliung. Konsolidasi ini juga untuk mengakomodir kalangan muda untuk berpartisipasi dalam perjuangan pemekaran kabupaten cibaliung.” Ujar Waketum H. Ade Asnawi, SH.

“Semua berkas persyaratan sudah lengkap, sudah kami serahkan ke DPR RI Komisi II dan Kemendagri. Bahkan DPD RI telah memparipurnakan Cibaliung jadi kabupaten berdasarkan hasil kajiaj dari STPDN/IPDN. Peta wilayahnya juga sudah ada dan rencananya ibu kota calon kabupaten cibaliung ini berkedudukan di kecamatan cibaliung. Kami juga mengajak semua lapisan masyarakat untuk bahu-membahu dalam memperkuangan pemekaran kabupaten Cibaliung.” penyampaian dari Sekjend DR. H. Mochamad Naim, S.Pd, M.Si.

BACA JUGA : Menuju Layanan Prima, RSUD Banten, Gelar Konsultasi Publik

Acara konsolidasi ini diawali dengan pemaparan mengenai pemekaran kabupaten cibaliung dari Ketua Umum, Wakil Ketua dan Sekretaris Jendral BAKOR P2KC dan diskusi dengan pengurus yang hadir mencari solusi untuk langkah-langkah memperjuangkan Kabupaten Cibaliung.

(Team Media)


Eksplorasi konten lain dari Radar Nusantara

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tag:

Satu Komentar

Tinggalkan Balasan

Iklan
Iklan

Eksplorasi konten lain dari Radar Nusantara

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca