Home / Radar Terkini / DPW IMO Indonesia Sumut dan DHD 45 Sumut Gelar FGD, Jadikan Pemilu 2024 Momentum Persaudaraan Kebangsaan

DPW IMO Indonesia Sumut dan DHD 45 Sumut Gelar FGD, Jadikan Pemilu 2024 Momentum Persaudaraan Kebangsaan

DPW IMO Indonesia Sumut dan DHD 45 Sumut Gelar FGD, Jadikan Pemilu 2024 Momentum Persaudaraan Kebangsaan

Bahkan menurut tokoh NU Sumatera Utara ini, bahwa Islam memberikan landasan yang kuat dalam pelaksanaan profesi jurnalis ini, karena mereka memberikan kabar kepada publik.

“Agama meletakan eksistensi sebuah kebenaran lewat berita ditengah masyarakat, harus terseleksi kebenaran informasi tersebut, agar tidak memunculkan perdebatan, bahkan konflik ditengah ummat dan bangsa, cek dan ricek tentang fakta sebenarnya sebelum itu menjadi berita atau tabayun bahasa agamanya, sehingga tidak memunculkan fitnah, hoax dan sebagainya”, ujar Direktur Eksekutif Diagram Indonesia ini tegas.

Lebih jauh ditegaskan Dr Nispul, bahwa media berperan penting dalam kehidupan kebangsaan dan memberikan rasa nyaman ditengah masyarakat lewat pemberitaan yang objektif.

Sementara itu Sekretaris DHD 45 Dr Edy Sofyan MAP, mengingatkan bahwa ada empat hal yang harus diperhatikan jurnalistik dalam membuat berita, bahwa berita itu bersifat informatif, mendidik, hiburan dan sosial kontrol.

“Ada empat agenda pemilu yang dilaksanakan yaitu memilih anggota legislatif, memilih Presiden, melanjutkan dan mengisi kemerdekaan dan mempertahankan keutuhan NKRI, dan pers wajib menjaga proses ini sesuai dengan tugas wartawan yaitu sebagai penyedia informasi, beritanya mendidik bukan hoax, hiburan dan berfungsi sosial kontrol sebagaimana dalam UU Pers Nomor 40/1999”, ujar Dr Eddy Sofyan.

BACA JUGA : Jalin Sinergitas, IMO-Indonesia Silaturahmi dengan Ketua Dewan Pers Ninik Rahayu

Lebih jauh disampaikan mantan Kabang Humas Pemprovsu ini, bahwa Pers lahir dari perjuangan bangsa, maka kehadiran pers dialam demokrasi seperti ini dalam rangka menegakkan kebenaran lewat pemberitaan”, ujarnya.

Lebih jauh disampaikan Dr Eddy Sofyan bahwa antara Pemilu dan Media memiliki peran penting bagi terselenggaranya pemilu yang berjalan aman, damai lewat pemberitaan.

“Pers merupakan bagian dari tegaknya demokrasi dengan kekuatan kontrol sosial atas pelaksanaan pemerintahan dan kaitannya dalam pelaksanaan pemilu yang akan datang, maka pers memiliki peran penting dalam pengawasan seluruh rangkaian pelaksanaan pesta demokrasi ini, agar betul-betul hadirnya pemilu yang berkualitas, langsung umum bebas dan rahasia,tanpa ada intervensi ataupun intimidasi, sehingga kualitas Pemilu tersebut memberikan dampak yang baik ditengah masyarakat dan media berperan penting dan strategis untuk itu”, ujarnya.

Forum Group Discussion IMO Indonesia Sumatera Utara berharap, lewat FGD ini wartawan berperan aktif untuk menyukseskan Pemilu dengan pemberitaan yang objektif dan proporsional. Acara FGD ini diakhiri dengan pembacaan deklarasi dan bentuk komitmen IMO Indonesia Sumatera Utara untuk Pemilu yang jujur, adil, berkualitas dan berintegritas. (Rizky Zulianda)


Eksplorasi konten lain dari Radar Nusantara

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Halaman: 1 2

Tag:

3 Komentar

Tinggalkan Balasan

Iklan
Iklan

Eksplorasi konten lain dari Radar Nusantara

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca