Hingga keesokan harinya, VV juga tak kunjung pulang. Bahkan, hingga saat inipun, VV maupun Arif tidak dapat dihubungi. Atas kejadian ini, Irma Sari membuat laporan ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polretabes Surabaya, dan menerima Tanda Bukti Lapor (TBL) Nomor : TBL/B/466/V/2024/SPKT/POLRESTABES SURABAYA/POLDA JATIM.
“Pas datang jemput itu gak ada rasa curiga dan gak ada mikir aneh-aneh juga. Saya mikir nanti pasti pulang. Lah kok sampe malam anak saya gak pulang-pulang juga. Saya tunggu sampe keesokan harinya juga gak ada ujung nih anak. Saya coba chat lewat FB, gak ada respon juga sampe hari ini. Oleh karena itu, saya buat laporan kesini supaya anak saya bisa segera ditemukan,” jelas Irma usai melaporkan Arif ke Polrestabes Surabaya.
Disaat bersamaan, Kuasa Hukum Pelapor, Dodik Firmansyah berharap pihak Polrestabes Surabaya segera mengusut tuntas kasus ini, dan pelaku segera ditangkap agar bisa diadili sesuai dengan perbuatannya.
BACA JUGA : Polisi Buru Truck Yang Kabur Saat Menabrak Truck Hingga Menimpa Dua Sepeda Motor
Menurutnya, kasus ini sangat luar biasa karena korbannya merupakan anak dibawah umur. Tentu dalam hal ini, Dodik Firmansyah percaya kepada kinerja Polrestabes Surabaya bisa segera melakukan penyelidikan.
“Alamat Terlapor lengkap di laporan. Kami selaku Pelapor menunggu kabar selanjutnya dari Polrestabes Surabaya untuk menangkap pelaku,” ujar Dodik. (Redho)
Eksplorasi konten lain dari Radar Nusantara
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.
Satu Komentar