Home / Radar Tni Dan Polri / Prajurit TNI AL Berhasil Meraih Penghargaan Nasional

Prajurit TNI AL Berhasil Meraih Penghargaan Nasional

Prajurit TNI AL Berhasil Meraih Penghargaan Nasional

Letkol Ricky terinspirasi ketika melaksanakan pendidikan Ecole de Guerre (France War College) atau Sesko di Perancis dimana anak-anak memiliki minat baca yang luar biasa dan pemerintah luar negeri juga mendukung buku-buku yang berkualitas untuk meningkatkan minat baca anak.

Oleh sebab itu saat Letkol Ricky kembali ke Tanah Air, berharap pendidikan dapat diberikan secara merata kepada anak-anak di seluruh Indonesia, khususnya di pesisir Indonesia Timur. Sebagai langkah awal, Letkol Ricky membagi fungsi KRI Teluk Weda-526 yang kebetulan juga bertugas dan beroperasi di Koarmada III Sorong, di samping menjalankan tugas menjaga kedaulatan NKRI juga berfungsi sebagai perpustakaan terapung bagi anak-anak di sana.

Kehadiran KRI Teluk Weda-526 merupakan hal yang ditunggu oleh anak-anak di wilayah Indonesia Timur, terutama anak-anak yang berada di pulau-pulau yang terpencil. Dimana buku terutama buku cerita bagi mereka merupakan hal yang jarang mereka temui.

BACA JUGA : Bhumyamca Yudha Taruna AAL Tingkat IV Korps Marinir: Latihan Praktek Membentuk Elit Tempur dan Pemimpin TNI/TNI AL

Sebagai informasi bahwa sebelumnya Letkol Ricky pada tanggal 13 November 2023 lalu, Komandan KRI Teluk Weda-526 ini juga menerima penghargaan Soedirman Awards dari Panglima TNI kategori Tentara Inovatif atas idenya membuat KRI Teluk Weda-526 mempunyai fasilitas perpustakaan terapung, tempat yang nyaman bagi anak anak Indonesia Timur untuk belajar dan menuntut ilmu.

Selaras dengan program prioritas Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali yaitu mewujudkan prajurit yang profesional, modern, dan tangguh, Kasal sangat mengapresiasi atas inisiasi pembuatan perpustakaan terapung di dalam KRI. Hal ini sebagai komitmen TNI AL dalam memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat, dalam hal ini yaitu meningkatkan minat baca anak-anak khususnya di pesisir Indonesia Timur.


Eksplorasi konten lain dari Radar Nusantara

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Halaman: 1 2

Tag:

Tinggalkan Balasan

Iklan
Iklan

Eksplorasi konten lain dari Radar Nusantara

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca