Radar Nusantara, Pelalawan – Tim Nabil FC lolos keputaran selanjutnya piala Gubernur Riau 2025/2026 setelah mengalahkan PSC Young Abadi dengan skor 3 – 2 dalam pertandingan ketiga putaran kedua atau pertandingan ketujuh liga empat, di Lapangan stadion Hangtuah kulim pekanbaru, Jumat (30/1/2026).
Dengan hasil ini, Nabil Fc sekijang Pelalawan dengan julukan Sikijang dan yel yel “kijang Didada” dipastikan memperoleh tiket ke babak selanjutnya dengan mengoleksi 16 poin, meskipun masih tersisa satu pertandingan di putaran kedua ini.
Pertandingan ini, Nabil FC meraih poin penuh tiga angka dengan skor kemenangan 3-2, meski ketinggalan 1-0 pada menit awal babak pertama. Namun, pemain Nabil FC mampu membalikkan keadaan sampai Pluit akhir dibunyikan.
Dengan point yang diraih Nabil FC sekarang, apapun hasil pertandingan terakhir, club yang peringkat dibawahnya tidak mampu lagi mengejar point yang sudah diraih. Klassemen akhir yang lolos ke putaran berikutnya peringkat 1 dan 2.
CEO club Nabil Fc, H.NASRIL, S.Pd, M.Pd mengucapkan selamat kepada pemain dan official, terimakasih kepada Nabilovers (sebutan pendukung Nabil Fc) yang selalu mendukung dan mendoakan tuk keselamatan dan kemenangan.
“Semoga pertindingan berikutnya tetap meraih kemenangan,” kata Nasril, Sabtu (31/1/2026).
Eksplorasi konten lain dari Radar Nusantara
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.












