Home / Radar Terkini / Keagungan Bangsa Dan Negara Republik Indonesia, Rakyat Indonesia Jangan Salah Memilih Presiden Dan Wakil Presiden Pada Pemilu 2024

Keagungan Bangsa Dan Negara Republik Indonesia, Rakyat Indonesia Jangan Salah Memilih Presiden Dan Wakil Presiden Pada Pemilu 2024

Keagungan Bangsa Dan Negara Republik Indonesia, Rakyat Indonesia Jangan Salah Memilih Presiden Dan Wakil Presiden Pada Pemilu 2024

Indonesia merupakan negara pemilik minyak, batu bara, gas alam, emas, nikel, tembaga dan berbagai komoditas lain yang diminati pasar internasional, Jika seluruh kekayaan alam dicairkan dalam bentuk uang, Indonesia diperkirakan memiliki aset hingga mencapai ratusan ribu triliun rupiah.
Jika mangacu pada Sumber Daya Manusia didasarkan pada jumlah institusi Pendidikan, Berdasarkan laporan Statistik Indonesia, ada 3.107 perguruan tinggi di seluruh Indonesia pada 2022.

Mayoritas atau 2.982 unit perguruan tinggi di Indonesia pada tahun lalu merupakan perguruan tinggi swasta (PTS).
Jumlah ini setara 95,97% dari total perguruan tinggi di Indonesia pada 2022. Sisanya, sebanyak 125 unit perguruan tinggi di Indonesia berasal dari perguruan tinggi negeri (PTN).

Selanjutnya, sekolah menengah atas (SMA) terdapat sebanyak 14.236 unit, sekolah menengah kejuruan (SMK) sebanyak 14.265 unit hingga madrasah aliyah (MA) berjumlah sebanyak 9.827 unit dengan 91,75% di antaranya swasta.
Secara hukum administrasi negara Indonesia terbagi dalam 38 Provinsi yang berada dari ujung barat Indonesia hingga ujung timur Indonesia yang terdiri dari 83.794 desa dan/atau kelurahan di Indonesia pada 2022 berdasarkan Badan Pusat Statistik (BPS).

Atas Keistimewaan dan Keagungan Negara Kesatuan Republik Indonesia tersebut diatas seluruh Rakyat Indonesia berharap Bangsa dan Negara Indonesia selalu dipimpin oleh seorang Kepala Negara yang cerdas dan berpengalaman dan mengetahui secara mendalam tentang keistimewaan dan keagungan Negara Kesatuan Republik Indonesia tersebut, mengetahui secara mendalam tentang kondisi Rakyatnya, memahami dan mengetahui bagaimana menyatukan seluruh rakyat Indonesia yang terdiri dari 1.340 suku – suku bangsa di seluruh negeri dan etnis tersebut serta mengetahui cara agar rakyat Indonesia hidup Toleran, rukun dan damai dalam keberagaman agama dan budaya, mengetahui dan paham tentang budaya, kearifan lokal, serta adat istiadat ribuan suku-suku yang ada di seluruh Indonesia dari Sabang sampai Merauke dari Pulau Miangas sampai Pulau Rote.

BACA JUGA : Transformasi Ekonomi Menuju Maritim yang Sejahtera: Wagub AAL Hadiri Peresmian Kampung Bahari Nusantara

Dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) tahun 2024 ini para Calon Presiden dan Para Calon Wakil Presiden harus menunjukkan kesantunannya kepada Rakyat Indonesia dan rasa hormat kepada Rakyat Indonesia, lalu juga memberikan keleluasaan kepada Rakyat Indonesia untuk memilih para pemimpinnya dan juga menghimbau kepada semua Partai Politik peserta Pemilu tahun 2024 jangan sombong, dan jangan merasa yakin akan jadi pemenang dan jangan takabur bahwa pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden yang diusungnya nanti pasti akan menjadi pemenang dan terpilih oleh rakyat dalam pilpres 2024, sebagaimana kita ketahui bahwa jumlah simpatisan Partai yang tidak memiliki Kartu Tanda Anggota (KTA) Partai Politik memiliki jumlah yang lebih besar jika dibandingkan dengan kader Partai Politik yang memiliki KTA Partai Politik, sehingga yang nantinya yang menentukan siapa yang akan terpilih menjadi Presiden dan Wakil Presiden 2024 bergantung kepada suara Rakyat selurun Indonesia dan bukan suara dari suara Kader yang ber KTA Partai Politik

Partai Politik hanya sebagai kendaraan menurut UU untuk mencalonkan diri sebagai calon Presiden dan Calon Wakil Presiden.
Oleh karena itu mengingatkan kepada para Calon Presiden dan Para Calon Wakil Presiden maupun Partai Politik pengusung untuk jangan merasa sombong, jangan merasa jumawa dan jangan merasa paling hebat yang nantinya justru menimbulkan rasa Antipati rakyat kepada Calon Presiden dan Para Calon Wakil Presiden maupun Partai Politik pengusungnya.

Jadilah peserta para Calon Presiden dan Para Calon Wakil Presiden maupun Partai Politik pengusungnya untuk santun pada Rakyat, menghormati rakyat sehingga simpati rakyat akan menjatuhkan pilihannya kepada calon Pemimpin tersebut, karena Rakyat Ingin dipimpin oleh Pemimpin yang dekat dengan Rakyatnya, menghormati dan menghargai Rakyatnya, serta mengetahui dan Paham bagaimana membawa bangsa dan negara Indonesia menuju kejayaan dan kemajuan yang menjadi cita – cita, keinginan dan impian seluruh Rakyat Indonesia.


Eksplorasi konten lain dari Radar Nusantara

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Halaman: 1 2

Tag:

Tinggalkan Balasan

Iklan
Iklan

Eksplorasi konten lain dari Radar Nusantara

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca