Radar Nusantara, Madina – “Terimakasih bapak kapolres Mandailing Natal ( Madina), Sumut masyarakat kotanopan kembali nyaman beraktivitas.” Ungkap Ketua DPP IMA Madina ( Ikatan Mahasiswa Mandailing Natal) Abdul khabir Batubara, Panyabungan, Rabu, ( 06/04/2024).
Hal itu terucap setelah sehari Kapolres Madina AKBP ARIE SOFANDI PALOH, S.H, SIK bersama tim melaksanakan razia tambang Ilegal di kecamatan Kotanopan.
” Sikap tegas kapolres Madina terhadap tambang ilegal adalah satu bukti bahwa beliau benar-benar melindungi keamanan daerah Madina” lanjutnya
BACA JUGA : Kapolres Madina Boyong Dua Alat Berat Tambang Emas Kotanopan
Dia menyampaikan , sebagai mahasiswa akan terus mengkawal hal-hal yang merusak di bumi gordang sambilan termasuk tambang ilegal.
“Kita dukung segala upaya bapak kapolres madina, termasuk penghijauan kembali bekas tambang tersebut” bebernya
” Kita berharap Dalam rangka HUT 25 tahun Madina, kawasan madina harus terhindar dari kawasan yang bersifat merusak untuk generasi Muda yang akan datang” harapnya
BACA JUGA : Dua Unit Beco PETI Kotanopan Diamankan Polres Madina
Khobir juga mengatakan apresiasi penuh untuk Kapolres Madina atas kinerjanya yg melaksanakan Rajia tambang ilegal.
” Kita terus mengkawal tambang ilegal ini dan pihak Kapolres tidak mentok sampai disini dan terus melakukan penyisiran penambang ilegal lainnya ” tutupnya.
Penulis : Magrifatulloh .
Eksplorasi konten lain dari Radar Nusantara
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.
3 Komentar