Radar Nusantara, Distrik Muaratami – Bentuk kepedulian Satuan Tugas Pengaman Perbatasan RI-PNG Sektor Utara, Yonif 122/TS, yang berada di bawah Kolakopsrem 172/PWY, Pos Mosso bersama Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Papua untuk memberikan Sembako untuk anak Stunting di Kampung Mosso, Distrik Muaratami , Kota Jayapura, Papua (18/11/2023).
Telah terdata sebelumnya oleh anggota PKK Jayapura sehingga penyaluran makanan tambahan tepat sasaran diberikan kepada anak-anak perbatasan Kampung Mosso, Hal tersebut disampaikan Danpos Mosso Letda Inf Thamrin Lubis.
BACA JUGA : Pembenahan Pagar Gereja Petra Dangbet Satgas Mobile Raider 300 Siliwangi di Kabupaten Puncak Papua
Lanjut Danpos menerangkan, pembagian makanan bergizi untuk anak-anak stunting akan terus berlanjut sampai dirasa sudah cukup untuk perkembangan anak-anak tersebut, “bahwasanya anak-anak stunting di perbatasan perlu diperhatikan lebih karena mereka adalah generasi penerus bangsa yang akan menggantikan atau menduduki jabatan-jabatan dinegara Indonesia kelak” Ucap Danpos
Seperti penekanan Dansatgas Mayor Inf Diki Apriyadi, S, Hub.Int, tugas pokok Satgas Yonif 122/Tombak Sakti menjaga keutuhan wilayah perbatasan darat RI-PNG, juga mempunyai tugas tambahan yaitu seluruh prajurit melaksanakan kegiatan teritorial yang bersifat membangun, melayani, dan mengayomi masyarakat yang membutuhkan bantuan di tiap-tiap pos masing-masing.
BACA JUGA : Etika Politik dalam Praktik Politik PSI, Kenapa Prabowo-Gibran?
Kegiatan tersebut berjalan dengan lancar dan semoga anak-anak Kampung Mosso tumbuh dan berkembang untuk menjadi generasi penerus bangsa Indonesia yang berprestasi dan membanggakan bagi orang tua dan Kampung MOSSO.
Eksplorasi konten lain dari Radar Nusantara
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.